Tuesday, June 14, 2022

,

4 Tips Beli Mobil Secara Kredit

Kredit mobil adalah opsi yang dipilih oleh banyak orang untuk mendapatkan kendaraan impiannya. Pembelian secara kredit dinilai lebih ringan karena tidak harus mengeluarkan uang berjumlah besar sekaligus.

Namun sebelum memutuskan untuk membeli mobil secara kredit, ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi. Di bawah ini terdapat beberapa tips yang bisa mempermudah Anda dalam mengambil kredit mobil.



Tips Beli Mobil Secara Kredit

1.     Pastikan Bisa Lolos BI Checking

Bank Indonesia tahu BI merupakan pengawas transaksi keuangan nasional. Pihaknya memiliki sistem database otomatis untuk merekam track ketika seseorang menggunakan fasilitas kredit dari leasing atau bank.

Saat mengajukan kredit kendaraan, pihak leasing akan melakukan BI checking terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa Anda tidak memiliki cicilan kredit yang bermasalah.

Jadi, Anda perlu memastikan bahwa tidak riwayat tunggakan dari kredit sebelumnya. Sebab pengajuan kredit Anda tidak akan disetujui jika masuk ke dalam blacklist BI.

2.     Persiapkan Kondisi Keuangan

Agar kondisi keuangan tetap sehat, persentase angsuran dari seluruh kredit tidak boleh melebihi 30% dari total pemasukan sebulan. Sebelum sampai ke tahap membayar angsuran. Anda juga membutuhkan dana untuk membayar uang muka mobil terlebih dahulu.

Sebaiknya bayar uang muka sebesar 20% hingga 30% dari harga mobil. Hal ini dilakukan supaya angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya tidak terlalu besar.

Anda juga harus tetap memiliki dana darurat dan dana khusus untuk membiayai kebutuhan mobil di luar angsuran. Contohnya seperti membeli bahan bakar, servis rutin, dan asuransi.

3.     Pilih Kendaraan Sesuai Kebutuhan

Ada berbagai jenis mobil di pasaran yang bisa dipilih. Mulai dari mobil LCGC, SUV, MPV, sedan, dan masih banyak lagi. Masing-masing jenis mobil memiliki plus minus dan bisa digunakan untuk kebutuhan berbeda.

Oleh karena itu, pemilihan jenis mobil juga mesti disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misalnya Anda membutuhkan mobil yang hemat bahan bakar, LCGC adalah pilihan yang tepat. Kalau ingin mencari kendaraan yang nyaman untuk keluarnya, mobil MPV mungkin lebih cocok.

4.     Pakai Platform SEVA

Masih bingung mencari mobil yang sesuai kebutuhan? Lebih baik gunakan SEVA yang belum lama ini diluncurkan oleh Astra Finansial. SEVA sendiri merupakan platform penjualan mobil online yang menawarkan kemudahan bagi konsumennya.

Selain membantu konsumen menemukan mobil impian lebih mudah dengan Car Recommendation, SEVA juga dilengkapi dengan berbagai fitur bermanfaat. Salah satunya adalah Loan Calculator yang bisa membantu Anda melakukan simulasi kredit dan menghitung pembiayaan.

SEVA juga punya fitur andalan bernama Instan Approval. Fitur ini membantu Anda untuk merencanakan skema pembiayaan kredit mobil yang sesuai dengan kondisi finansial dengan lebih cepat dan instan.

Sekarang tidak usah bingung dan ragu lagi. Dengan SEVA, kredit mobil menjadi lebih mudah dari sebelumnya. Pastikan Anda juga mengikuti tips di atas supaya proses pengajuan kredit berjalan dengan lancar.

0 comments:

Post a Comment